28.5 C
Pare-Pare
Rabu, Februari 19, 2025
spot_img

Aktifis dan Pemerhati HIV AIDS Parepare Peringati Hari AIDS Dengan Beragam Kegiatan Di Alun Alun Kota Parepare

PAREPARE, RADIOMESRA. COM – Sejumlah Aktifis dan Pemerhati HIV AIDS menggelar Aksi kolaborasi memperingati hari HIV/ AIDS sedunia yang jatuh pada setiap tanggal 1 Desember di alun alun kota lapangan Andi Makkasau Parepare Ahad (01/12/24).

Aksi kolaborasi tersebut bersama seluruh Fasilitas Kesehatan Se-Kota Parepare diantaranya Dinas Kesehatan, Rumah Sakit, Puskesmas, Klinik, apotik, Yayasan serta Masyarakat Pemerhati dan Penggiat HIV serta masih banyak lainnya.

Pengelola Program HIV & IMS Dinkes Kota Parepare, Hardianti A, SKM., M.K.M pada tim liputan jelajah kota radio mesra megatakan Tema untuk Hari AIDS tahun 2024 ini mengambil tema “setara untuk semua, bersama kita bisa”.

Pada tahun 2024 mengusung tema nasional “Setara untuk semua, bersama kita bisa” dengan tujuan mengajak semua pihak untuk mengupayakan langkah-langkah konkret, dan tindakan kolektif, baik di tingkat komunitas, maupun kebijakan, guna mempercepat pencapaian target global untuk mengakhiri HIV sebagai ancaman kesehatan masyarakat pada tahun 2030.

“Dimana tema HAS tahun 2024 ini mengusung bahwa semua orang setara haknya, untuk mendapatkan pelayanan kesehatan khususnya untuk pelayanan kesehatan HIV dan IMS. Tantangan utama sendiri tahun itu, tentunya masih tinggi angka kejadian kasus positif, khususnya HIV AIDS.” Kata Hardianti.

Lanjut Hardiyanti, untuk parepare sendiri sudah ada 16 layanan yang buka, terdiri dari 8 Puskesmas, 4 rumah sakit, dan 4 klinik untuk warga Parepare yang merasa beresiko maupun yang tidak merasa beresiko mau memeriksakan dirinya untuk tes dan konseling HIV bisa datang ke 16 layanan ini.

“Alhamdulillah kalau kontribusi masyarakat terutama bisa kita lihat sendiri untuk momen peringatan hari AIDS ini semua pihak mulai dari perguruan tinggi, sekolah, lintas sektor terkait itu, sama-sama membangun menanggulangi HIV Aids di kota Parepare.” ungkap Hardiyanti

Peringatan HIV AIDS Tingkat kota Parepare di meriahkan dengan berbagai kegiatan di antaranya Sosialisasi HIV di sekolah dan perguruan tinggi, Orasi dan sosial eksperimen bersama aktivis HIV AIDS se kota Parepare, Booth pemeriksaan HIV, gratis konseling atau penyuluhan HIV, perlombaan rangking satu tingkat SLTA atau yang sederajat.

Most Popular

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
  • https://radioku.my.id:8243/mesra
  • Radio Mesra Parepare