PAREPARE, RADIOMESRA. COM – Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare, Tasming Hamid dan Hermato (TSM-MO), akan menggelar Kampanye Akbar pada Jumat (22/11/24) mendatang. Untuk memastikan kelancaran acara besar tersebut, panitia pelaksana telah mengadakan rapat pemantapan di Alya Cafe pada Senin (18/11/24). Pada tim liputan jelajah kota radio mesra Parepare Selasa (19/11/24) Ketua Panitia Kampanye Akbar TSM-MO, Suyuti, menyampaikan bahwa segala kebutuhan telah dipersiapkan dengan matang.
“Kita rapat persiapan pemantapan kampanye Akbar yang insya Allah akan dilaksanakan pada hari Jumat 22 November di lapangan di Makassau. Itu acara kita kemas setelah salat Jumat. Jadi kita buka jam 01.00 itu, ada penampilan band lokal dan menunggu sampai hadir semua relawan dan simpatisan untuk memenuhi lapangan Andi Makassau. Rencana pembukaan acara di jam 02.00 siang, dalam rangka kampanye Akbar ini semua perizinan Alhamdulillah semua perizinan baik polres maupun Polda sudah selesai.” Kata Suyuti.
Lanjut Wakil ketua DPRD kota Parepare ini pihaknya menyiapkan atau memfasilitasi UMKM kurang lebih 100 UMKM untuk menempati tenda-tenda atau tenan tenan nanti yang dipersiapkan mereka, dan panitia mempersiapkan tendanya itu di sebelah kiri kanan panggung. Selanjutnya peserta atau simpatisan dan relawan ini ada undian, ada kuis nanti, ada pertandingan dan memberikan beberapa atau puluhan hadiah yang menarik.
“Mungkin ada HP, kipas angin, dan lain-lain. Dan terkhusus yang pemenang undian atau perlombaan, Adalah yang pertama itu syaratnya warga kota Parepare, berKTP Parepare, dan pada saat penarikan, dia atau hadiah atau apa dia ada di tempat lokasi atau di lapangan dan tidak boleh diwakili.” Ungkap Suyuti
Suyuti Menambahkan Terkait pengamanan internal, TSM MO dalam kampanye Akbar ini ada tiga ormas. Yang pertama garda pemuda Nasdem, yang merupakan sayap dari partai Nasdem. Kedua ada HSL special force, yang ketiga ada matador.
“Dan insya Allah didukung dengan kepolisian, satpol, dan lain-lain sebagainya. Mudah-mudahan acara kampanye Akbar ini berjalan lancar, aman, dan insya Allah pula lapangan Andi Makassau akan kita kasih full, kita akan di mana ada hiburan artis nasional yaitu grup band raja, akan menghibur para simpatisan atau pendukung TSM MO. Dan insya Allah ini sudah tahap final, kegiatan-kegiatan sampai di tanggal 22. Mudah-mudahan tidak ada halangan, dan harus panitia dan untuk mengharapkan kesuksesan acara ini, termasuk mudah-mudahan tidak hujan sehingga sesuai dengan random acara berjalan dengan lancar mungkin seperti itu.” Tambah Suyuti