PAREPARE, RADIOMESRA. COM – Mobil Pemadam Kebakaran milik Pemerintah Kota Parepare turun melakukan pembersihan dan menyedot air banjir yang menggenangi kompleks Masjid Taqwa Jalan Lasinrang Kota Parepare. Akibat hujan deras yang terjadi pada rabu malam, menggenangi sejumlah titik wilayah di kota Parepare termasuk ruangan MI DDI Masjid Taqwa Kota Parepare.
Kepala Seksi Pemeliharaan Peralatan Dinas Damkar Kota Parepare, Ardiansyah, mengatakan adanya laporan dari pihak pengurus Masjid Taqwa bahwa terjadi genangan air di sekolah madrasah DDI dan ruangan kantor membuat sejumlah barang-barang harus dibersihkan. “tadi malam juga kita melakukan hal yang sama disini dan sudah anggap bersih tapi kami menerima informasi bahwa masih ada ruangan yang butuh evakuasi lebih baik lagi dan kami tindak lanjuti secepatnya, ” jelas Ardiansyah.
Untuk ketinggian air di lokasi ini lanjut Ardiansyah, setinggi lutut orang dewasa. Namun barang-barang masih bisa dikeluarkan untuk dibersihkan. “sebagian barang-barang di dalam ruangan madrasah dikeluarkan dan dibersibhkan. Alhamdulillah kami liat tadi tidak ada yang rusak, ” tandasnya.
Ia mengungkapkan, penyebab tergenangnya air dikarenakan intensitas curah hujan cukup tinggi, sehingga drainase yang ada di sekitar meluap. “air masuk karena rendahnya lokasi saran ibadah dan madrasah dan banyam drainase di sekitar yang tersumbat dan terdapat drainase kecil sehingga airnya meluap ke badan jalan dan masuk ke dalam Masjid, ” ungkapnya.
Ia mengimbau agar masyarakat Kota Parepare peduli akan kebersihan, untuk mencegah terjadinya banjir dimana-mana. (*)