28.5 C
Pare-Pare
Rabu, Februari 19, 2025
spot_img

Rampung, Kini Empat Pengerjaan Ruas Jalan di Parepare Dilalui Dengan Mulus

PAREPARE, RADIOMESRA. COM – 4 dari 6 ruas jalan di Kota Parepare telah rampung diperbaiki. Hal tersebut disampaikan, Kabid Bina Marga Dinas PUPR Kota Parepare, Widin Wijaya, S.Sos.,MSP mengatakan bahwa perbaikan enam ruas jalan di Kota Parepare sudah mencapai 60 persen.

Enam ruas jalan lanjut Widin menjelaskan, Hingga saat ini, sudah ada empat dari enam ruas jalan yang telah selesai dikerjakan. Yang anggarannya bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) 2023, dengan estimasi Rp 20 miliar lebih. “Pengerjaan jalan ini, termasuk arahan dari pemerintah pusat, Presiden RI menginstruksikan untuk memperbaiki semua jalan yang menjadi alur-alur transportasi layanan kesehatan dan perdagangan,”Ucapnya.

Mantan lurah sumpang minangae ini juga menambahkan bahwa perbaikan jalan juga terkait laporan dari warga pengguna jalan, DPRD dan organisasi masyarakat yang ditampung oleh Dinas terkait. “Perbaikan jalan ini merupakan prioritas Wali Kota Parepare Taufan Pawe, untuk menindaklanjuti saran dan masukan dari masyarakat terkait perbaikan jalan yang ada di Parepare,” Ungkap Widin.

Most Popular

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
  • https://radioku.my.id:8243/mesra
  • Radio Mesra Parepare