27.5 C
Pare-Pare
Rabu, Februari 19, 2025
spot_img

Komisi II DPRD kota Parepare Gelar RDP Terkait Insentif Nakes Di Puskesmas Madising na Mario

PAREPARE, RADIOMESRA. COM – Anggota komisi II DPRD kota Parepare Sappe lewat program Obras Selasa (14/01/25) mengatakan komisi II DPRD kota Parepare telah mengagendakan RDP terkait insentif di Puskesmas madising na Mario.

“Meskipun nanti sudah dua agenda komisi II terkait persoalan insentif di Puskesmas madising na Mario, inikan perlu diketahui, bahwa ini anggaran perubahan 2024 di kota Parepare memang tidak dibahas. Dan ini bukan hanya terjadi di Puskesmas Madising na Mario, tetapi mungkin semua Puskesmas yang ada di kota Parepare. Karena Puskesmas di pare ini karena tidak terbayangkan ada dananya di rekening. Tetapi dalam hal ini memang pemerintah kota Parepare dan DPR tidak membahas anggaran perubahan untuk 2024. Maka uang ini tidak bisa terpakai dulu akan melanggar.” Kata Sappe.

Lanjut Legislatif PKS ini, kasihan mereka mungkin saja bisa dipidana ketika menjadi temuan karena memang kesalahan tidak dibahasnya di anggaran perubahan. Maka inilah kejadian yang mungkin ini bisa tertunda bukan tidak dibayarkan, karena uangnya sudah siap di rekening cuma karena tidak bisa digunakan karena memang tidak menbahas anggaran perubahan.

“Kami juga panggil kadis pendidikan terkait persoalan bantuan. Kalau persoalan ini, masyarakat semua mau dapat, tetapi tidak ada intervensi dari anggota DPRD, bahwa ini saja yang kau kasih ini yang perlu diklarifikasi. Jangan sampai, ini yang saya herankan kalau anggota DPR selalu membawa ke ranah politik ini yang keliru.” Jelas Sappe

Most Popular

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
  • https://radioku.my.id:8243/mesra
  • Radio Mesra Parepare