27.5 C
Pare-Pare
Rabu, Februari 19, 2025
spot_img

Kapolres Minta Masyarakat Jangan Pandang Sebelah Mata Satpam

PAREPARE, RADIOMESRA. COM – Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare meraih penghargaan predikat terbaik satu sebagai Instansi Pelayanan Terbaik atas peran dan partisipasi dalam rangka HUT Satpam ke-44 yang diserahkan langsung Kapolres Parepare, AKBP Arman Muis, Selasa, (14/01/25). Penghargaan tersebut diterima Kepala Kantor Imigrasi Parepare Andi Ruswan Said pada kegiatan Silaturahmi Satpam Se-Kota Parepare di Aula Baruga Pratistha Polres Parepare.

Dalam sambutannya Kapolres Parepare mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan silaturahmi satpam se-Kota parepare Tahun 2025. Ia berharap Satpam senantiasa profesional dalam bertugas dan eksistensinya semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Ia pun berharap Jangan memandang satpam itu sebelah mata, karena satpam merupakan garda terdepan dalam hal pengamanan di lingkungan kerja

“Janganlah kita memandang satpam itu sebelah mata, karena satpam merupakan garda terdepan dalam hal pengamanan di lingkungan kerja baik itu instansi pemerintah maupun instandi Swasta. Teman teman yang berada di situ sama halnya dengan mata dan telinga forkopimda, mata dan telinga anggota saya, mata dan telinga saya di situ.'” Kata Arman

Kapolres juga memberi Apresiasi yang setinggi tingginya kepada seluruh anggota satpam, pimpinan instansi jasa pengamanan, serta segenap stakeholders terkait lainnya, atas kerja sama sinergis dalam memelihara stabilitas kamtibmas yang kondusif di kota parepare, berharap sinergisitas terpelihara ditingkatkan terus.

Most Popular

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
  • https://radioku.my.id:8243/mesra
  • Radio Mesra Parepare