28.5 C
Pare-Pare
Rabu, Februari 19, 2025
spot_img

Pasar Tani PKP Hadirkan Jumat Berkah

PAREPARE, RADIOMESRA. COM — Pekan kedua bulan Januari 2025, Dinas Pertanian, Kelautan dan Peternakan (PKP) Kota Parepare kembali melaksanakan program Pasar Tani Jumat, (10/01/26), pagi. Kepala Dinas PKP Kota Parepare, Wildana mengatakan, kegiatan yang mereka adakan di sini setiap hari Jumat yaitu Jum’at berkah para konsumen yang ada disini, bisa menyalurkan Jumat berkahnya melalui pasar tani ini. Modelnya itu konsumen belanja disini, terus menyalurkan barang belanjaannya untuk ke Jumat berkah melalui pasar tani.

“Jadi kami fasilitasi dengan mengantar ke panti asuhan, tahfidz Quran, dan orang-orang yang membutuhkan. Awalnya itu kita peduli dengan produsen produsen yang ada disini, kelompok binaan kami. Ada beberapa penjual yang mungkin agak sedikit barangnya laku, sehingga kami berinisiasi untuk belanja mengambil barang tersebut.” Kata Wildana

Lanjut Wildana, melalui Jumat berkah di luar provinsi pun karena share Jumat berkah ini. sehingga orang luar pun ada. Tinggal mentransfer, di belanjakan di pasar tani ini, mereka belanjakan disini, tidak keluar, dan di fasilitasi mengantar setiap kelurahan.

“Kami sisir dan gilir diantar ke tempat-tempat panti asuhan, dan yang lainnya. Alhamdulillah dengan program ini mereka ini, yang tadi nya kadang dalam Jumat tidak tersentuh, akhirnya dengan adanya program Jumat berkah di pasar tani ini, kami sisir tempat tempat yang tidak banyak orang ketahui.” Ungkap Wildana

Kegiatan yang intens dilaksanakan hari Jumat setiap pekannya, Pasar Tani ini makin diminati warga untuk datang berbelanja berbagai kebutuhan pangan. Pasar Tani yang digelar hari Jumat setiap pekannya di halaman Kantor Dinas PKP Kota Parepare menawarkan berbagai komoditas pangan hasil produksi petani di Parepare.

Pasar Tani ini, juga sebagai solusi mengendalikan inflasi daerah, dan menyediakan pangan yang aman, sehat, dan halal. Di tahun 2025, Dinas PKP akan melakukan peningkatan dan pengembangan Pasar Tani tersebut. Kepala Dinas PKP Kota Parepare, Wildana mengatakan, Dinas PKP akan mengembangkan pasar tani tersebut dengan menambah stand-stand kelompok tani di berbagai komoditas tahun ini.

Most Popular

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
  • https://radioku.my.id:8243/mesra
  • Radio Mesra Parepare