29.5 C
Pare-Pare
Tuesday, October 8, 2024
spot_img

IPHI kota Parepare Gelar Peringatan Maulid Nabi Besar

PAREPARE, RADIOMESRA. COM.- Ikatan Persaudaraan Haji Indonesian (IPHI) kota Parepare menggelar peringatan Maulid Nabi Besar SAW Jumat (13/09/24) Di masjid Agung Kota Parepare. Sekertaris IPHI kota Parepare Hj. Sry Meriani pada media di Sela kegiatan mengatakan pihaknya mengundang ustadzah Ramlah dari Pinrang untuk memberikan nilai-nilai ukhuwah Islamiyah pada peringatan Maulid Rasulullah SAW.

“Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia kota Parepare melaksanakan Maulid Nabi besar Muhammad SAW yang kebetulan kami mengundang adalah ustadzah Ramlah dari Pinrang, untuk memberikan nilai-nilai ukhuwah Islamiyah kepada kita.” Kata Sry.

Lanjut Sry, peringatan Maulid bukan saja diperingati pada bulan Maulid saja. Tetapi setiap saat dan setiap waktu.

“Kegiatan ini rutin kami lakukan, karena bukan saja pengajian, untuk mengikat ibu-ibu dalam pertemuan silaturahim ini. Ada kami bentuk arisan rutin setiap bulan. Kami laksanan sebagai bentuk silaturahmi dan dakwah ukhuwah Islamiyah dengan teman-teman ikatan persaudaraan haji. Bukan saja dari komunitas IPHI kelompok-kelompok perempuan yang ada dipersatukan dalam pertemuan ini setiap bulannya.” Ungkap Sry

Most Popular

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
  • https://radioku.my.id:8243/mesra
  • Radio Mesra Parepare