PAREPARE, RADIOMESRA. COM – Memasuki bulan ramadhan sejumlah sekolah menyiapkan kegiatan khusus mengisi kegiatan siswa seperti halnya SMP Negri 5 yang beralamat Jl. Bau Massepe No. 24, Lumpue, Kec. Bacukiki Barat, Kota Parepare. Kepala UPT SMP Negri 5 Sudalto mengatakan untuk bulan suci ramadhan kali ini SMP Negri 5 menyiapkan program pembinaan siswa untuk kelas 7 sampai kelas 9.
“Sebetulnya tidak ada istilah libur bulan suci Ramadan, Tapi anak-anak memang dibina karakternya pada ramadhan. Di SMP 5 ini kami memantau siswa-siswi mulai kelas 7 sampai 9 dengan buku Amalia Ramadan yang masuk yang harus diisi setiap harinya dan nanti selesai Ramadan harus mengembalikan buku tersebut untuk sebagai menambah poin nilainya ke guru mata pelajaran.” Kata Sudalto
Tambah Sudalto selain pembinaan karakter dengan buku Amalia ramadhan tersebut selama 3 hari sekolah juga mengadakan pesantren kilat dengan topik utama pembinaan karakter siswa.
“Di samping itu di bulan suci Ramadan ini juga kami mengadakan pesantren selama 3 hari, dengan topik utama pembinaan karakter siswa, dan salah satunya yang menjadi materi unggulan kami adalah kajian Alquran. Karena selama ini sudah rutin, jadi kami tinggal teruskan saja di mana kajian Alquran ini siswa diajak untuk membacanya, kemudian memahami artinya dan memahami keterangannya.” Jelas Sudalto