32.7 C
Pare-Pare
Wednesday, September 11, 2024
spot_img

Tiga Alet Percasi Dapat Rekomendasi Percasi Wilayah

PAREPARE, RADIOMESRA. COM — Tiga atlet Junior Percasi Parepare mendapat kepercayaan dari Pecasi Wilayah Sulawesi Selatan untuk mengikuti pelatihan PB Percasi online. Tiga atlet itu yakni, Naila Farafizah Poga, Bayu Wicaksono Susilo dan Fausan Wicaksono Susilo.

Hal itu ditandai dengan Surat Rekomendasi Percasi Wilayah Sulawesi Selatan bernomor :0127/PENGPROV/XII/2020 tanggal 04 Desember 2020, ditandatangani Ketua Umum Percasi Sulawesi Selatan Prof DR HM Wasir Thalib. MS.

Surat itu menerangkan ketiga nama tersebut direkomendasikan untuk menjadi peserta pelatihan online pecatur junior Indonesia yang dilaksanakan oleh Percasi Pusat.

“Dari 24 Kabupaten dan Kota di wilayah Sulawesi Selatan, hanya atlet Kota Parpare yang mendapat rekomendasi dari wilayah. Ini tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi Percasi Parepare,”ujar Ketua Percasi Parepare Drs Muhlis Salam, M.Si, melalui Pelatih Percasi Parepare Muhsing, Jumat (01/01/21).

Muhlis Salam mengatakan, Tentunya hal ini menjadi motivasi bagi Percasi Parepare untuk persiapan Pra Porda dan Porda Sinjai-Bulukumba 2021-2022 mendatang.

Dia mengaku bangga dengan kepercayaan Percasi Sulawesi Selatan yang telah memberikan ruang kepada atlet-atlet muda Parepare. “Atlet-atlet muda kita ini adalah para atlet-atlet yunior yang berhasil meraih medali emas pada Porda XVI di Kabupaten Pinrang pada 2018 lalu.” katanya

Diharapkan dengan kegiatan pelatihan PB Percasi online ini mampu meningkatkan kemampuan anak-anak. “Ini menjadi modal besar untuk meraih target juara pada Porda mendatanga,”tutupnya.(*)

Most Popular

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
  • https://radioku.my.id:8243/mesra
  • Radio Mesra Parepare