Radio Perekat NKRI, Satu Suara Berjuta Telinga
PAREPARE, RADIOMESRA.COM – Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe menerime Penghargaan Kota Layak Anak(KLA), dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) RI, di Swiss Bell Hotel Pekanbaru, Kompleks Ska Mall, Jalan Soekarno Hatta Lot 69, Pekanbaru-Riau, Sabtu(22/7/2017) malam .
Kepala Bagian Humas dan Protokoler Setdako Parepare, Amarun Agung Hamka mengatakan, keberhasilan Kota Parepare meraih penghargaan KLA, tidak lepas dari kerja keras semua stake holder dan seluruh elemen masyarakat Kota Parepare.
“Ini adalah sebuah prestasi yang membanggakan, mengingat terdapat 24 indikator KLA yang terurai lebih rinci kedalam 135 variabel yang harus dipenuhi untuk memperoleh predikat ini, Penghargaan akan ditrerima langsung oleh Pak Wali,” terang dia.
Diketahui, di Sulsel, ada 18 kabupaten/kota yang diverifikasi kementerian. Dan hasilnya, delapan kabupaten/kota meraih predikat kabupaten/kota ramah anak. Yakni Makassar, Parepare, Bantaeng, Bone, Sidrap, Wajo, Luwu Utara, dan Sinjai.
(Sumber :Â RAKYATKU.COM, )