24.3 C
Pare-Pare
Senin, Maret 20, 2023

Mengikuti FAPT di PKB, TSM Mendapat Pujian

Radio Perekat NKRI, Satu Suara Berjuta Telinga

RADIOMESRA.COM — Bakal Calon Wali Kota Parepare, Tasming Hamid (TSM) mengikuti tahapan fit and proper test (FAPT) atau uji kepatutan dan kelayakan yang dilaksanakan oleh Tim Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel).

Tasming diuji langsung oleh Tim LPP DPW Provinsi Sulsel di antaranya, Abd. Rahman, Arfah, Makmur Idrus dan Zulfikar dan berjalan selama kurang lebih satu jam, di Hotel Swiss Belinn, Kota Makassar, Sabtu (15/07/2017) malam.

Tasming mengatakan, pihaknya berterima kasih dan mengapresiasi, atas undangan maupun kepercayaan yang diberikan PKB, untuk bisa mengikuti tahapan tersebut. Semoga kami bisa duduk bersama dengan PKB untuk memecahkan persoalan-persoalan yang ada di Parepare.

Sementara, Ketua Tim LPP DPW PKB Sulsel, Abd. Rahman mengungkapkan energi anak muda seperti Tasming, dibutuhkan di Parepare. Selain itu, melihat dari daftar riwayat hidup Tasming, Parepare memang sangat layak dipimpin oleh anak muda. Menarik pula bagi kami, karena Tasming juga merupakan salah seorang pembina GP. Anshor. Kami juga mengapresiasi Tasming, sebagai pemimpin muda, pengusaha muda, dan sangat memungkinkan menjadi pemimpin masa depan.

(Sumber : KORANMAKASSAR.com /Sis)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,746PengikutMengikuti
20,700PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

  • https://radiomesra.com:8183/mesra
  • Radio Mesra Parepare