27.2 C
Pare-Pare
Minggu, April 2, 2023

Rekomendasi Paslon, PKS Parepare Tunggu Hasil Survei

Radio Perekat NKRI, Satu Suara Berjuta Telinga

PAREPARE,RADIOMESRA.COM –Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Parepare, sampai saat ini masih menunggu hasil survei internal partai, terkait peluang kandidat yang akan diusung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Parepare tahun 2018 mendatang.

Hal ini dikemukakan langsung Ketua DPD PKS Parepare, Muh. Iqbal Chalik, mengatakan, semua kandidat berpeluang untuk bisa memperoleh rekomendasi dari PKS. Sebab, kata dia, PKS menjadikan survei sebagai indikator.

“Delapan nama kandidat baik internal maupun eksternal, yang telah kami serahkan pada pengurus partai di wilayah, sementara dalam proses survei,” katanya.

Sementara, Ketua Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) DPD PKS Parepare, Andi Alamsyah, menambahkan, pengumuman kandidat yang akan diusung PKS, belum dijadwalkan oleh pengurus partai. Karena, katanya, pihaknya masih menunggu hasil survei.

“Yang jelas, peluang semua kandidat internal dan ekternal sama, dan tergantung hasil survei maupun komunikasi kandidat kepada partai,” tandasnya.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,759PengikutMengikuti
20,700PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

  • https://radiomesra.com:8183/mesra
  • Radio Mesra Parepare