24.3 C
Pare-Pare
Senin, Maret 20, 2023

Dialog Kebangsaan, Ini Pesan Walikota Parepare

Radio Perekat NKRI, Satu Suara Berjuta Telinga

PAREPARE, RADIOMESRA.COM — Walikota Parepare Taufan Pawe bersama anggota DPD RI Aziz Kahar Muzakkar menghadiri dialog kebangsaan tentang peran pemuda membangun keberagaman untuk Indonesia yang berkeadilan. Kegiatan berupa dialog kebangsaan ini  dilaksanakan oleh Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kota Parepare yang dilaksanakan Rumah Jabatan Walikota Parepare, Sabtu 10 Juni.

Ketua IMM Kota Parepare, Imawan Syahrul Ramadhan dalam laporannya menjelaskan, maksud dan tujuan dilaksanakannya latihan instruktur ini untuk mencetak kader pembina pada ikatan mahasiswa muhammadiyah dan mengembangkan kaderisasi muhammadiyah. “IMM Kota Parepare akan membackup dan mensupport kerja-kerja pemerintah dalam pembangunan dan mensejahterahkan masyarakat Kota Parepare,” ujarnya.

Walikota Parepare Taufan Pawe yang sangat mengapresiasi pelatihan dan dialog kebangsaan yang dilaksanakan oleh IMM tersebut, menaruh harapan kepada pemuda-pemudi muhammadiyah agar kedepan dapat mengambil peran dalam membangun bangsa. “Kita pemerintah dalam melakukan pembangunan dengan kerja-kerja ikhlas untuk masyarakat parepare yang lebih sejahtera, dan hal ini tidak dapat terwujud tanpa dukungan dari seluruh pihak,” beber Taufan.

Tidak hanya pembangunan infrastruktur, Walikota dalam memimpin Parepare juga mengedepankan pembangunan keummatan yang diantaranya mengumrohkan imam masjid, pendidikan pesantren untuk seluruh Siswa sekolah menengah pertama sebelum masuk di sekolah menengah atas. “Kita ingin menjadi pejabat yang amanah dan membangun kota dengan arah yang jelas. Saya juga mengharapkan kepada seluruh ikatan mahasiswa muhammadiyah untuk ikut serta menjaga dan membantu pembangunan pemerintah,”jelas Taufan.

(Sumber : PAREPOS.CO.ID)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,746PengikutMengikuti
20,700PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

  • https://radiomesra.com:8183/mesra
  • Radio Mesra Parepare