25.9 C
Pare-Pare
Senin, Maret 20, 2023

Ditengarai Sinyal Restu SBY, Baliho AHY dan RSA Bertebaran di Parepare

Radio Perekat NKRI, Satu Suara Berjuta Telinga

PAREPARE, RADIOMESRA.COM – Baliho berukuran 5 x10 meter, bergambar Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama Rahmat Sjamsu Alam (RSA) yang terpasang di jalan Bau Massepe (Poros Makassar-Parepare), terus mendapat pujian di hati masyarakat Kota Parepare.

Baliho serupa kini bertebaran di sejumlah tempat stategis di Kota kelahiran Presiden RI ke-3, BJ Habibie ini. Gambar baliho nampak AHY dan RSA mengenakan baju Kokoh muslim berwarna putih bersama lambang Partai Demokrat yang bertuliskan ‘saatnya berbagi dan memberi’.

Banyaknya baliho Ketua DPC Partai Demokrat Parepare yang akrab disapa ATO berdampingan dengan Putra Sulung mantan Presiden RI sekaligus Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), terindikasi merupakan sinyal kuat adanya restu SBY untuk mengusung Putra mantan Walikota Parepare ini pada perhelatan Pilwalkot Parepare 2018 mendatang melalui Partai berlambang merk mercy ini.

Makkasau, salah seorang tokoh masyarakat Parepare menanggapi maraknya baliho AHY berdampingan dengan RSA, bisa jadi itu merupakan sinyal kuat dan restu SBY untuk mengusung ATO di Pilkada Parepare mendatang.

Ia mengatakan, melihat baliho yang terpasang di jalan Bau massepe dan beberapa tempat strategis di Parepare menjadikan inspirasi tersendiri buat kami selaku masyarakat Parepare, dimana kedua orang tersebut merupakan figur muda idola masyarakat, baik kalangan yang muda maupun yang tua,” jelasnya.

Hal senada dikatakan Hariyadi, warga Kelurahan Sumpang Minangae, Kecamatan Bacukiki Barat, bahwa kedua orang yang ada di foto baleho ini (AHY -RSA) merupakan sosok pemimpin yang cerdas, muda yang tidak diragukan lagi integritas dan kapabilitasnya.

AHY, kata dia memiliki berbagai prestasi yang cemerlang di kemiliteran rela mengundurkan diri untuk maju di Pilgub DKI demi kemaslahatan masyarakat Jakarta, dan RSA merupakan figur yang berjiwa sosial dan merakyat, mudah ditemui kapan saja dan dimanapun, serta dari dulu senang berbaur dengan masyarakat bawah tanpa membeda-bedakan suku, agama, ras dan kehidupan sosial warga.

“Dari dulu pak Ato suka berbaur dengan warga, beliau tidak memandang kehidupan sosial warga. Bahkan setelah beliau jadi Wakil Ketua DPRD Parepare saat ini, justru pak Ato semakin dekat dengan warga Parepare,” kata Haryadi.

Sementara, Satriana salah satu ibu rumah tangga yg berdomisili di Kelurahan Tiro Sompe, Kecamatan Bacukiki Barat, mengagumi kedua tokoh muda yang ada di baleho tersebut. “Iya pak, ketika kami dari arah Makassar mata kami tertuju dengan salah satu baliho yang mungkin baru saja dipasang bergambar pak AHY dan RSA, menurut saya beliau berdua merupakan calon pemimpin yang masih muda, cerdas dan punya integritas tinggi,” terangnya.

Namun yang tak lepas dari ingatan, kata Satriana, yaitu pak Rahmat yang banyak membantu kalangan masyarakat, berbaur di tengah-tengah kami dan tidak membedakan kaya dan miskin, tua maupun muda. “Bagi pak Rahmat semuanya sama, makessing na mabessa okko masyarakae nappaki nita newani micawa, (bermasyarakat, suka membantu, santun dan ramah kepada masyarakat. Jika ketemu beliau langsung senyum kepada kita), ” ujar satriana dengan sedikit berbahasa bugis. (katasulsel)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,746PengikutMengikuti
20,700PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

  • https://radiomesra.com:8183/mesra
  • Radio Mesra Parepare