Radio Perekat NKRI, Satu Suara Berjuta Telinga
PAREPARE, RADIOMESRA.COM– Setelah menunggu cukup lama, akhirnya ratusan Pegawasi Negeri Sipil (PNS) Guru di lingkungan Pemerintah Kota Parepare yang telah memiliki sertifikasi pendidikan bisa bernafas lega.
Pasalnya, Badan Keuangan Daerah (BKD) memastikan tunjangan sertifikasi guru, baik guru TK, SD maupun guru SMP untuk triwulan pertama, yakni bulan Januari, Februari dan Maret akan dicairkan hari ini, Selasa 9 Mei 2017.
Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Kota Parepare, H Nasarong menjelaskan, anggaran untuk tunjangan sertifikasi guru PNS bisa diambil di rekening masing-masing. “Untuk dana tunjangan sertifikasi guru ini sekarang lagi proses pencairan dari bank ke rekening-rekeningnya masing-masing guru. Insya Allah besok (hari ini, red) uangnya sudah masuk ke rekening,” katanya.
Nasarong meminta kepada guru yang menerima tunjangan sertifikasi guru agar bisa mengecek ke rekeningnya masing-masing. “Hari ini diproses sekarang (kemarin-red). Namun besok (hari ini, red) sudah bisa dicek di masing-masing rekening guru, dan bisa ditarik,” ujarnya.
Dia menambahkan, total dana tunjangan sertifikasi guru dicairkan itu yakni Rp9.890.277.860 dengan penerima tunjangan sertifikasi tahun 2017 sebanyak 874 guru terdiri guru TK 85 orang, guru SD 480 orang dan guru SMP 309 orang. “Ini per tiga bulan sekali cairnya. Per bulannya masing-masing guru beda tergantung gaji potong pajak,” tandasnya.(Parepos)