Radio Perekat NKRI, Satu Suara Berjuta Telinga
RADIOMESRA.COM – Google bisa dikatakan merupakan salah satu perusahaan teknologi terbesar. Tidak heran jika perusahaan ini mendapatkan profit dalam jumlah yang fantastis.
Baru-baru ini sejumlah media mengungkap pendapatan Sundar Pichai sebagai pimpinan Google pada 2016. Tidak tanggung-tanggung jumlahnya mencapai USD 200 juta atau sekitar Rp 2,6 triliun. Jumlah ini meningkat dua kali lipat dibandingkan tahun sebelumnya.
Gaji Sundar jumlahnya adalah USD 650 ribu atau sekitar Rp 8,85 miliar perbulannya. Namun ia juga mendapatkan opsi saham senilai USD 198,7 juta ketika diangkat menjadi bos Google.
Sundar Pichai sendiri diangkat menjadi CEO Google pada 2015. Dibawah kepemimpinannya perusahaan itu berhasil mendapatkan profit tinggi dari iklan YouTube Bussiness. Pada 2016 lalu mereka juga meluncurkan virtual reality yang menuai kesuksesan besar.
Omzet Google sendiri pada 2016 telah mencapai USD 3,1 miliar atau sekitar Rp 41,2 triliun. Jumlah tersebut tumbuh sebanyak 50 persen dibandingkan pada 2015 lalu. (wk/kr)